Beauty

Catrice Liquid Camouflage Concealer Review, Cinta Pada Percobaan Pertama

Dari berbagai merek concealer yang saya tes di Guardian, Catrice Liquid Camouflage Concealer no 015. Honey yang akhirnya saya bawa ke kasir. Faktor brand, harga dan klaim produknya bikin penasaran. Kira-kira sesuai ekspektasi nggak ya?

Ohya, cerita sedikit kalau sudah setahun ini saya nggak pernah pakai foundation/bb-cream lagi. Kebetulan saya sudah menemukan kombinasi skin care yang sukses menghilangkan komedo dan jerawat dari kulit saya, diantaranya micellar water dan sunscreen. Jadi saya cuma pakai concealer aja untuk menutupi kantung hitam mata, kemerahan di hidung dan meratakan warna kulit.

Sebenarnya saya udah cocok banget sama Skinfood Royal Honey Density Concealer Kit, tapi biasalah ya perempuan, pengen coba yang baru. Saya dulu beli concealer SkinFood ini waktu liburan ke Korea, tapi nggak perlu jauh-jauh karena di Shopee juga ada yang jual kok.

Nah, yuk sekarang kita balik lagi ngomongin Catrice Liquid Camouflage Concealer.

Tampilan Catrice Liquid Camouflage Concealer

Seperti mayoritas produk Catrice, kemasannya plastik bertutup hitam dengan botol bening. Buat saya sih desainnya cukup enak dilihat. Aplikatornya sendiri menurut saya biasa aja, nggak ada yang istimewa.

Yang agak mengkhawatirkan itu segelnya yang cuma sticker plastik selebar setengah centimeter aja. Nggak aneh sama Guardian-nya tutupnya dililitin selotip lagi supaya lebih aman. Tapi jadinya tutupnya sekarang lengket-lengket nyebelin gitu.

Bahan Catrice Liquid Camouflage Concealer

10 Bahan Pertama:

  • Aqua: Air
  • CI 77891: Titanium dioxide (TiO2) berguna sebagai pewarna, membuat opaque dan menyerap UV.
  • Isododecane: Pengganti bahan dasar minyak, menjaga kelembaban kulit dan memudahkan produk dibaurkan.
  • Cyclopentasiloxane: Sejenis silicone yang mudah menguap, membuat produk mudah dibaurkan dan terasa halus.
  • Polymethyl Methacrylate: Filler untuk kerutan halus.
  • Butylene Glycol: Membuat tekstur produk lebih ringan dan membantu kulit menyerap bahan aktif.
  • CI 77492: Pewarna kuning dan membuat opaque.
  • Polygryceryl-4 Isostearate: Emulsi yang berasal dari tanaman untuk menstabilkan produk.
  • Cetyl PEG/PPG-10/1 Dimethicone: Menjaga konsistensu warna produk saat diaplikasikan dan terasa halus.
  • Hexyl Laurate: Pengental dengan aroma buah-buahan.

Bahan alami:

  • Cera Alba: Beeswax (lilin lebah madu), menjaga kelembaban kulit.

Manufaktur Catrice Liquid Camouflage Concealer

Di labelnya jelas tertera lokasi manufaktur (Italia), nama distributor Indonesia, ukuran, sticker tambahan berisi tanggal kadaluarsa (shelf life) dan No. BPOM NC24180301909. Icon di label packaging menunjukkan (dari kiri ke kanan) kalau:

  • Green Dot Symbol: Digunakan oleh perusahaan Eropa yang membayar biaya manajemen limbah produksi kemasan mereka.
  • Refer To Insert: Menunjukkan kalau label yang ada di kemasan hanya memuat sebagian informasi dan konsumen dapat mencari sumber lain untuk informasi lengkap.
  • Period After Opening: Produk akan kadaluarsa 6 bulan setelah kemasan dibuka.

Harga dan Beli Catrice Liquid Camouflage Concealer

Selain di toko seperti Watsons and Guardian, manteman juga bisa beli Catrice Liquid Camouflage Concealer ini di official store Catrice di Shopee. Harganya Rp.73.000,00 aja, tersedia dalam 5 pilihan shade warna. Jangan lupa pantau promo-promonya supaya bisa dapat lebih murah lagi ya.

Klaim dan Pembuktian Catrice Liquid Camouflage Concealer

Klaim Catrice Liquid Camouflage Concealer di label kemasannya adalah

Liquid, high-coverage and ultra-longlasting concealer. Perfectly camouflage under-eye circles, spots, and even tattoos. Apply in small dabs and let it dry well. Apply extra layers if needed. Waterproof. Dermatologically tested.

Concealer cair yang menutup sempurna dengan formula tahan lama. Menyamarkan lingkaran hitam di bawah mata, bintik-bintik di kulit dan bahkan tato. Totolkan ke kulit lalu biarkan mengering. Tambahkan lapisan apabila dirasa perlu. Tahan air. Terbukti aman untuk kulit.

Untuk membuktikan klaim ini saya coba langsung di tangan saya. Kondisi kulit saya kering dengan tampilan pembuluh darah kebiruan, tahi lalat hitam dan merah.

Menurut saya, untuk pemakaian sehari-hari, jelas nggak mungkin mengikuti petunjuk pemakaian yang ditulis di labelnya “dabs and let it dry”. Karena pastinya tebal banget kayak pakai topeng. Btw, No.015 Honey ini kalau nggak dibaurkan warnanya jauuuuuh lebih putih daripada warna kulit asli saya.

Tapi ternyata waktu dibaurkan berkurang juga coveragenya. Bisa dilihat di foto after kalau pembuluh darah dan tahi lalat hitam masih terlihat jelas. Tahi lalat merah di pergelangan tangan saya cukup tersamarkan walau juga nggak 100%.

Kesimpulan Catrice Liquid Camouflage Concealer

Salah satu alasan saya pilih Catrice Liquid Camouflage Concealer karena dia satu-satunya yang nggak ‘masuk’ ke pori-pori kulit saya waktu dicoba. Sedangkan yang lain ‘masuk’ dan membuat ada garis-garis putih di kulit saya. Formulanya matte dan cukup mudah dibaurkan dengan jari saja.

Untuk daily use menurut saya kualitasnya oke banget untuk menyamarkan noda samar dan meratakan warna kulit. Setelah lebih dari 1 jam, warnanya jadi natural membaur dengan warna kulit, tapi dengan coverage yang sama.

Jelas sekali kalau formulanya kurang cocok buat yang ingin menutup bekas jerawat, tahi lalat atau tanda lahir yang terlihat jelas. Apalagi tato. Kecuali memang mau dipakai tebal-tebal tanpa dibaurkan.


Manteman ada rekomendasi concealer lain yang bisa saya coba? Yuk dikomen aja ya. Thank you for reading.

6 Comments